Pangkalpinang - Bangka tak hanya soal bakmi, atau batu granit raksasa yang bertebaran di pesisir pantainya. Di dekat ibukotanya yakni Pangkalpinang, terdapat tempat wisata religi berupa masjid unik yang semuanya terbuat dari kayu. Penasaran?
Masjid Kayu, begitu masyarakat Bangka menyebut bangunan ini. Nama aslinya adalah Masjid Baitul Hajj, yang terletak di Desa Tuatunu, dekat Kota Pangkalpinang. Masjid ini menjadi bagian dari Keleka Community, komplek wisata yang menyuguhkan aneka tradisi dan kebudayaan khas Bangka.
"Masjidnya diresmikan tahun 2012, tepatnya 12 - 12 - 12. Seperti namanya, seluruh bagian masjid ini terbuat dari kayu. Mulai dari lantai, langit - langit, tiang, tangga, sampai mimbar.
"Kayu yang digunakan yaitu Cempedak dan Meranti. Kuat, tahan rayap.
Hanya butuh waktu 6 bulan untuk membuat masjid ini. Di bagian dalamnya hanya terdapat 5 tiang, yang konon merupakan ciri khas Masjid Jami di masa lampau.
Tiap saat beribadah, warga setempat berbondong - bondong menyambangi Masjid Kayu untuk salat berjamaah. Bagian dalamnya sangat sejuk, angin sepoi berhembus lewat jendela - jendela kayu yang terbuka lebar.
Selain Masjid Kayu, banyak tempat yang bisa traveler datangi di Keleka Community. Mulai dari galeri berisi alat-alat kesenian, sampai kolam pemancingan ikan dan saung untuk bersantai. Wajib disambangi saat berkunjung ke Kota Pangkalpinang !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar